Search

Rabu, 02 November 2011

Zoom in-zoom out di Browser


Lagi buka-buka Facebook, liat foto yang menarik tapi terlalu kecil untuk diamati? Atau…ada yang invite di Facebook tapi ngga kenal namanya dan fotonya terlalu kecil jadi ragu kenal atau ngga, mau confirm atau ignore? Kalau pake Safari atau Firefox, masalah ini bisa diatasi dengan men-zoom (memperbesar halaman) supaya foto terlihat lebih jelas. Bagaimana caranya? (Kalau pake browser lain, bisa juga dicoba. Siapa tau bisa juga. Tapi pagi ini aku coba di Opera, cuma bisa zoom out alias memperkecil, zoom in-nya ngga bisa.)
Yang pake komputer dengan OS Windows, tekan dan tahan tombol Control (Ctrl) sambil tekan tombol (+) berkali-kali sampai layar membesar sesuai dengan keinginan. Untuk mengembalikan layar ke ukuran semula, tekan dan tahan tombol Control (Ctrl) sambil tekan tombol (-) berkali-kali sampai layar mengecil sesuai dengan keinginan.
Yang pake komputer dengan OS Mac,tekan dan tahan tombol Command sambil tekan tombol (+) berkali-kali sampai layar membesar sesuai dengan keinginan. Untuk mengembalikan layar ke ukuran semula, tekan dan tahan tombol Command sambil tekan tombol (-) berkali-kali sampai layar mengecil sesuai dengan keinginan.
Selamat mencoba! :D

Tidak ada komentar: